September 04, 2013

Silent

kamu.....
kenapa kamu sekarang begini, apakah salah aku menyayangimu saat ini? apakah harus aku berhenti mengharapmu, apa aku harus bisa menganggapmu penggemar rahasiamu, yang mencintaimu dalam diam. Saat ini aku seperti kehilangan arah, arah untuk mencarimu, beberapa kali aku lelah dan mencoba untuk menyerah, tetapi aku masih saja terus mencarimu, mencarimu dalam diam, mencarimu dalam kesunyianmu, dan juga aku mencarimu di dalam fikiranku, aku mulai bisa tak memikirkanmu, aku mulai bisa tanpamu, apakah aku harus bisa melupakan kisah kita? kamu mungkin terlalu biasa menanggapi ini, tapi aku masih menghargaimu sebagai seorang yang aku anggap spesial dalam kisah hidupku di saat-saat sekarang ini, aku tak membutuhkan sandaran dari orang lain, kalau toh kita sudah sama-sama kehilangan arah aku berterimakasih pada kamu, karena sudah tau banyak orang lain yang tahu tentang hubungan kita, jadi aku bersembunyi dalam status kita untuk tidak membukanya untuk sosok seseorang yang lain. Aku ingin meminjamnya , iya.... meminjam kisah ini untuk aku simpan, sampai aku benar-benar menemukan siapa yang sebenarnya hadir di masa depanku, aku tak mengharapmu, dan aku juga tak henti mempertahankanmu. aku juga tidak akan tau pertahananku sampai mana? aku hanya terus diam untuk terus mencari tahu bagaimana kita selanjutnya, kita yang akan terus menjadi kita,, ataukah kita yang akan menjadi kamu dan aku :")

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ShareThis